Penyakit Asma

Artikel terkait : Penyakit Asma

Penyakit asma seringkali terjadi saat sistem saluran utama yang terdapat di paru-paru yakni bronkial mengalami konstriksi atau menyempit dan inflamasi. Akibatnya otot dinding bronkial akan bergeser menjadi lebih sempit dan pada salurannya mengeluarkan lendir yang menyebabkan aliran udara menjadi terhambat. Gejala yang kerap umum dijumpai adalah sesak napas dan batuk. Dalam kondisi darurat, terkadang Anda akan mengalami kesulitan untuk bernapas yang cukup ekstrem, batuk yang parah, denyut nadi meninggi dan berkeringat. Di beberapa negara baik anak-anak maupun dewasa seringkali mengalami asma tanpa sebab yang pasti. Tetapi hal ini terjadi akibat adanya faktor dari pengaruh lingkungan dan genetik.

Penyebab Penyakit Asma

penyebab dan cara mengatasi penyakit asma

Apa sebenarnya pemicu sehingga penyakit asma ini terjadi? Penyakit asma bisa saja timbul karena riwayat keluarga, infeksi pernapasan ketika masih usia kanak-kanak, efek dari asap rokok dan berat badan bayi rendah saat dilahirkan. Namun penyebab yang paling umum dari penyakit ini adalah :
  • Polusi udara seperti asap atau juga uap
  • Kecoa
  • Pendingin udara atau AC
  • Bahan-bahan kimia berbau
  • Influenza (flu dan pilek)
  • Debu atau dust mite
  • Aktifitas olahraga
  • Kerang atau kacang tanah
  • Heartburn
  • Obat-obatan semacam aspirin atau penyekat rasa
  • Mentruasi
  • Jamur atau kapang
  • Alergi pada hewan
  • Deodoran dan parfum
  • Reaksi emosional atau stres
  • Kandungan sulfit, biasanya menjadi komposisi pada sebuah makanan
  • Cuaca
  • Asap tembakau

Cara Mengatasi Asma

Gejala atau penyakit asma bisa dicegah melalui beberapa tahapan atau metode di bawah ini:
  1. Menghindari alergen yang dapat mengakibatkan gejala
    Apabila anda memiliki alergi terhadap kucing, ataukah anjing sebaiknya segera pindahkan hewan tersebut agar tidak terjadi kontak secara langsung. Hindari juga penggunaan perabot rumah yang terbuat dari bulu hewan.
  2. AC atau udara penyejuk
    Fungsi AC ialah untuk mengurangi serbuk sari dari pohon atau rumput liar yang masuk ke dalam ruangan. Penyejuk udara seperti AC juga akan menurunkan tingkat kelembaban pada ruangan dan mengurangi debu atau dust mite. Sehingga penyakit asma bisa teratasi.
  3. Hentikan merokok dan hindari asap rokok
    Cara mengatasi penyakit asma adalah dengan menghindari segala jenis asap termasuk asap dari rokok. Bagi anda yang gemar merokok, sebaiknya hentikanlah. Selain itu asap ini juga akan mengakibatkan iritasi hidung, iritasi mata, serta tuba bronkial.
  4. Bersihkan debu di ruangan setiap minggunya
    Asma bisa terjadi karena penumpukan debu pada ruangan anda. Oleh sebab itu bersihkanlah setiap minggu agar kondisi udara tetap bersih.
  5. Menghindari kegiatan yang dapat memicu timbulnya gejala
    Usahakan untuk tidak terlibat dalam beberapa aktifitas yang dapat menimbulkan penyakit asma ini muncul. Salah satunya adalah perbaikan atau pembangunan rumah yang kental akan bau cat, debu lantai serta kayu, dan iritan lainnya.
  6. Olahraga
    Apabila seseorang terkena sakit asam baik skala ringan maupun sedang, ada baiknya untuk mencoba rajin berolahraga dengan teratur dan terencana dengan baik. Hal ini tentu saja akan membuat kondisi anda pun jauh lebih sehat. Jika kesehatan anda baik, organ paru-paru serta jantung tidak akan bekerja ekstra kuat untuk melepaskan udara. Tetapi terlalu berat dalam olahraga juga tidak baik bahkan menimbulkan penyakit asma. Sebaiknya pertimbangkan dan konsultasikan mengenai kapan waktu yang tepat untuk olahraga kepada dokter.
  7. Jaga berat badan
    Menjaga berat badan adalah salah satu cara mengatasi penyakit asma agar tidak kambuh atau muncul kembali. Bahkan bila hal ini tidak dapat anda hindari, dikhawatirkan gangguan kesehatan yang lain akan menyerang anda.

Itulah ulasan lengkap mengenai penyakit asma yang harus anda ketahui berikut beberapa langkah dalam mengatasi asma. Kunjungi dan konsultasikanlah pada dokter agar keadaan asma yang anda alami tidak semakin memburuk. 

Semoga artikel seputar kesehatan pada kesempatan kali dapat bermanfaat bagi Anda sekalian. Jangan lupa untuk mengirim kritik dan saran yang membangun untuk kami.

Terimakasih dan Sampai Jumpa
--- Penyebab dan Cara Mencegah Penyakit Asma ---

Artikel Blog Si AkangYadi Yang Lainnya :

0 comments:

Post a Comment

Silakan berkomentar, mohon untuk selalu menjaga etika ketika berkomentar. Terimakasih.

Copyright © 2015 Si AkangYadi