Manfaat Susu Sapi Untuk Kesehatan
Sudahkah anda minum susu hari ini? Apabila sudah, Anda telah membantu tubuh dalam meningkatkan kestabilan metabolisme. Seringkali kita tidak menyadari akan manfaat susu sapi yang sangat besar bagi kesehatan tubuh. Karena kurangnya pemahaman akan kandungan nutrisi baik vitamin maupun gizi yang dikandungnya. Terutama bagi kesehatan anak-anak. Namun pada kenyataannya tidak semua anak-anak di Indonesia bisa mendapatkan susu sapi karena keadaan ekonomi keluarga yang tidak memungkinkan untuk membeli susu sapi. Alasan utamanya memang karena harga dari susu sapi yang semakin melambung tinggi.
Sejak pertama dilahirkan, memang seharusnya kita mengkonsumsi susu secara teratur karena kandungan nutrisi serta vitaminnya yang sangat dibutuhkan oleh tubuh. Karena melalui kandungannya inilah tubuh kita juga akan meningkat, salah satunya adalah daya tahan tubuh. Manfaat susu sapi telah dikenal luas tidak hanya di negara Indonesia saja melainkan seluruh dunia. Susu sapi tergolong minuman sehat yang bisa dikonsumsi baik anak-anak, muda, ataupun tua.
8 Manfaat Susu Sapi Bagi Kesehatan
Kira-kira apa saja yang dimiliki susu sapi ini sehingga khasiatnya dapat dimanfaatkan untuk menjaga kesehatan tubuh kita? Tentu semua sudah mengetahuinya bukan, tapi tidak ada salahnya saya membagi apa saja manfaat susu sapi itu? Mari kita ketahui bersama-sama.
Susu sapi penting bagi tubuh manusia, karena susu sapi mampu:
- Mencegah tekanan darah tinggi atau hipertensi
Di dalam susu sapi mengandung potassium yang tergolong baik dan berkualitas. Salah satu manfaatnya adalah untuk menjaga tekanan darah tinggi agar tetap stabil sehingga bagi si penderita pun akan menjadi lebih sehat. - Menetralisir racun
Salah satu manfaat susu sapi yang paling populer adalah kemampuannya dalam menetralisir racun yang berada di dalam tubuh. Kinerja susu sapi bagi tubuh ialah membersihkan komponen yang terserap seperti cadmium dan logam agar tidak membahakan kesehatan tubuh kita. - Meningkatkan kualitas mata
Rajin minum susu bisa membuat penglihatan anda akan semakin meningkat. Hal ini dikarenakan kandungan vitamin B12 yang berfungsi juga dalam meningkatkan kesehatan mata. - Menjadikan jantung sehat
Selain menjaga kesehatan mata, manfaat susu sapi juga menjadikan jantung lebih sehat serta memberikan terapi alami pada otot saraf yang mengalami kelelahan. Nah jika anda merasa kelelahan, cobalah untuk minum segelas susu sapi segar. - Menjaga kesehatan tulang
Jika anda ditanya mengenai apa manfaat susu sapi, pasti jawaban anda untuk kesehatan tulang. Ya, memang benar bahwa susu sapi mengandung tinggi kalsium sehingga akan melindungi kepadatan dan kekuatan tulang. - Kinerja otak meningkat
Melalui kandungan lecitin dan yodium, manfaat susu sapi juga ampuh dalam meningkatkan kinerja otak besar. - Mempertahankan suasana hati
Suasana hati anda sedang tidak menentu ? Atasi dengan minum susu sapi adalah solusi tepat dan bermanfaat. Karena pada susu terkandung tyrosine yang berperan aktif dalam meningkatkan hormon kegembiraan. - Kecantikan kulit
Untuk wanita juga susu sapi bisa mempertahankan kesehatan kulit sehingga anda akan lebih cantik secara lebih alami dan segar serta terhindar dari penuaan dini.
Demikian informasi mengenai manfaat susu sapi untuk kesehatan. Meskipun harga susu tergolong cukup mahal, hal ini sebanding dengan kandungan nutrisinya yang banyak bagi kesehatan tubuh kita.
Semoga di kemudian hari semua anak-anak di Indonesia selalu terpenuhi kebutuhan akan minum susu sapi sehingga tunas bangsa memiliki cikal bakal yang sehat, kuat, pintar dan cerdas untuk masa depan bangsa yang lebih baik.
0 comments:
Post a Comment
Silakan berkomentar, mohon untuk selalu menjaga etika ketika berkomentar. Terimakasih.